Jasa Test Sondir untuk Mempermudah Segala Hal Terkait Tanah

Jasa Test Sondir untuk Mempermudah Segala Hal Terkait Tanah

: kini banyak perusahaan yang menawarkan jasa test sondir atau jasa penyelidikan tanah untuk perencanaan konstruksi sehingga mampu membantu para kontraktor yang membutuhkannya

Jasa Test Sondir


Jasa test sondir - Sondir berguna untuk mengetahui seberapa dalamnya tanah yang keras. Tujuan Sondir umumnya dilakukan untuk mengetahui bagaimana kekuatan tanah di masing-masing kedalaman serta mengetahui stratifikasi tanah melalui suatu pendekatan dengan bantuan manometer sondir.

Dalam melakukan pengujian sondir, maka harus mengetahui karakteristik suatu tanah. Pada umumnya uji  sondir ini dilakukan di lapangan atau lokasi yang akan digunakan  untuk area konstruksi. Untuk melakukan sondir, maka wajib dilakukan uji perjobaan yang bisa dibantu oleh jasa test sondir.

Sondir sendiri merupakan sebuah alat yang berbentuk silindris dengan ujung berupa konus. Dalam menerapkan jasa test sondir, terdapat dua macam test sondir yang penting diketahui yaitu sondir ringan berkapasitas 0-250 kg/cm2, dan sondir berat berkapasitas 0-600 kg/cm2. Sedangkan jenis tanah yang sesuai dan cocok dilakukan test sondir yaitu tanah yang tidak begitu banyak mengandung material batu.
Metode sondir membantu penyelidikan tanah untuk kebutuhan dan keperluan desain pondasi TL (transmission line). Pada  jasa test sondir umumnya dilakukan secara manual atau mechanic hydraulic yang ditempatkan pada titik pondasi yang akan dibangun. Jasa test sondir akan menguji kedalaman lapisan tanah keras serta menguji bagaimana sifat daya dukung atau daya lekat tiap kedalaman tanah.
Dengan jasa test sondir, biasanya operator menggunakan alat sondir berupa Dutch cone Penetrometer dengan melakukan menekan alat secara langsung kedalam tanah. Dalam kondisi tanah lunak dan tidak banyak menandung bebatuan, test sondir mampu mencapai kedalaman tanah hingga 30 cm bahkan lebih. Oleh karena itu alat ini sangat cocok digunakan di Indonesia sebab hampir keseluruhan lapisan tanahnya lunak dan sesuai atau mudah dilakukan sondir.
Keuntungan memakai jasa test sondir bagi proyek yang sudah banyak dipopulerkan di dunia yaitu:
1.    Uji sondir sangatlah ekonomis dan dapat dilakukan secara berulang dengan hasil yang relative sama.
2.    Test  sondir tidak akan tergantung oleh kesalahan operator maupun kesalahan operator alatnya.
3.    Alat sondir telah mengalami kecanggihan mulai dari sondir manual hingga sondir listrik dan elektronik, sehingga alat ini berguna bagi tugas proyek.
4.    Sondir berguna bagi proyek sebab dapat membantu memberikan informasi pengujian lapangan dan dapat mengatasi tanah yang sulit diambil seperti tanah lunak maupun berpasir.
Tanpa kita sadari, banyak sekali kejadian kegagalan struktur pondasi atau bangunan proyek yang tiba-tiba roboh atau runtuh. Hal ini akibat dari kurangnya perhatian terhadap uji soil test, sehingga sangat disarankan melakukan pengujian tanah dengan metode sondir. Hal ini bertujuan untuk mempermudah anda dalam mendesain pondasi yang efektif dan aman digunakan sesuai karakteristik tanah.
    Saat ini sudah banyak perusahaan yang menawarkan jasa test sondir atau jasa penyelidikan tanah untuk perencanaan konstruksi sehingga mampu membantu para kontraktor yang membutuhkannya. Jasa sondir memungkinkan untuk dilaksanakan dalam hal penyelidikan tanah pada proyek konstruksi, misalnya gudang atau pabrik, dermaga, sekolah, gedung-gedung bertingkat, konstruksi jembatan, dan konstruksi lainnya.
Jangan lupa untuk segera kontak kami untuk mendapat info terbaru tentang segala sesuai yang berhubungan dengan jasa test sondir, terimakasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Blog Update